PEMIMPIN WAJIB MENDENGAR & MEMENUHI KELUHAN RAKYATNYA


📡Link Youtube :
https://youtu.be/2o-1corET00

Menjadi seorang pemimpin memiliki tanggung jawab yang besar di pundaknya. Ia harus siap mendengar dan memenuhi segala kebutuhan rakyatnya. Oleh karenanya seorang pemimpin harus memiliki karakter kepemimpinan yang kuat dalam dirinya sebagaimana syariat kita telah memberikan panduan terkait karakter seorang pemimpin. Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata,

“Apabila telah diketahui hal ini (kecakapan), maka tidaklah memilih kecuali yang paling berkompeten (secara agama dan dunia). Dan terkadang jika ditemukan ada pemimpin yang paling berkompeten di wilayah tersebut, maka memilih (pemimpin) yang selevel dalam kastanya yang sesuai, jika seseorang telah melakukan hal tersebut dengan penuh ijtihad dan memilihnya untuk suatu wilayah dengan kebenaran, sungguh orang tersebut telah menunaikan amanah.” (As Siyasah Asy Syar’iyyah, hlm.12)

Ibnu Taimiyyah rahimahullah juga berkata,
“Selayaknya untuk diketahui, siapakah orang yang paling layak untuk posisi setiap jabatan. Karena kepemimpinan yang ideal itu memiliki dua sifat dasar: Kuat (kompeten) dan Amanah.” (As Siyasah Asy Syar’iyyah, hlm.16)

Terkait hal ini, Rasulullah ﷺ bersabda,

“Tujuh orang yang akan dinaungi Allah pada hari yang tiada naungan selain naungan-Nya: (1) Seorang imam yang adil (2) Seorang pemuda yang menghabiskan masa mudanya dengan beribadah kepada Allah. (3) Seorang yang hatinya selalu terkait dengan masjid. (4) Dua orang yang saling mencintai karena Allah, berkumpul karena Allah dan berpisah karena Allah. (6) Lelaki yang diajak seorang wanita yang cantik dan terpandang untuk berzina lantas ia berkata: “Sesungguhnya aku takut kepada Allah”. (5) Seorang yang menyembunyikan sedekahnya sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang disedekahkan oleh tangan kanannya. (6) Seorang yang berdzikir kepada Allah seorang diri hingga menetes air matanya.” (HR. Bukhari No.660 dan Muslim No.1031)

Allahu Ta’ala a’lam bishawab
-------
Dari Abu Mas’ud Radhiyallahu anhu berkata, “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Barangsiapa menunjukkan suatu kebaikan, maka ia mendapatkan pahala seperti pahala orang yang melakukannya.” [HR.MUSLIM]

♻️ Silahkan disebarluaskan
🚫 Dilarang menambah dan mengurangi isi poster/video ini tanpa izin

Akun-akun resmi Ustadz Khalid Basalamah:
Youtube LIVE : https://www.youtube.com/c/khalidbasalamah/live
Instagram : https://www.instagram.com/khalidbasalamahofficial/
WhatsApp Channel : https://s.id/ChannelWhatsAppOfficialKHB
Facebook Fanpage : https://www.facebook.com/khalidzeedbasalamah/
Twitter : https://www.twitter.com/ustadzkhalid
TikTok : https://tiktok.com/@ustadzkhalidbasalamah
Threads : https://threads.net/@khalidbasalamahofficial
Telegram Channel : https://t.me/khalidbasalamahofficial
Audio Mp3 Soundcloud : https://soundcloud.com/khalidzeedbasalamah

#khalidbasalamah #khalidbasalamahofficial #ustadzkhalid #ustadzkhalidbasalamah

0 تعليقات